Wako Silahturahmi Dengan Ikatan Uda Uni Kota Solok Tahun 2023

Solok Kota –  Bertempat di Balairung 99 rumah Dinas Walikota Solok, Sabtu (18/11/23).Wali Kota Solok, Zul Elfian Umar temu ramah bersama ikatan uda dan uni Kota Solok Tahun 2023.
Turut hadir, Kepala Dinas Pariwisata, Melda Murniati, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Nurzal Gustim, Kepala Dinas Kominfo, Heppy Darmawan, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Ardinal, Kepala Dinas Kesehatan, Elvy Rosanti.
Dalam sambutannya, Wali Kota Solok menyampaikan bahwa uda uni Kota Solok merupakan perpanjangan tangan Pemerintah Daerah untuk mempromosikan Kota Solok, serta mampu melakukan edukasi mengenai pariwisata kepada masyarakat.
Zul Elfian juga berharap Uda Uni Kota Solok tak hanya menjadi promotor Kota Solok saja, namun juga diharapkan menjadi pelopor bagi generasi muda Kota Solok untuk kemajuan suatu daerah dalam membangun sumber daya manusia (SDM) yang unggul, produktif, dan religius.

The post Wako Silahturahmi Dengan Ikatan Uda Uni Kota Solok Tahun 2023 appeared first on Kabarsumbar.com.



from Kabarsumbar.com https://ift.tt/k1vyZjY
via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Permainan Tradisional Khas Minangkabau Yang Mulai Hilang

Mengenal Samba Nan Anam dan Samba Nan Sambilan, Kuliner Khas Minangkabau

Ketua DPRD Kabupaten Solok Bantah Keras Dugaan Pemerkosaan