Perputaran Uang Pariwisata Sumbar Rp 7,95 Triliun pada 2023

perputaran-uang-pariwisata-sumbar-capai-rp7,95-triliun-di-2023

Padang Perkiraan perputaran uang dari sektor pariwisata di Sumatera Barat (Sumbar) diperkirakan mencapai Rp7,95 triliun pada tahun 2023, dengan jumlah kunjungan wisatawan mencapai target 8,2 juta orang.

Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Sumbar, Luhur Budianda, menyampaikan bahwa estimasi ini dapat dipertanggungjawabkan berdasarkan hasil kajian oleh tim peneliti dari Universitas Andalas (Unand).

“Menurut hasil kajian Tim Unand, jumlah pengeluaran seorang wisatawan nusantara saat berkunjung ke Sumbar rata-rata Rp1.339.019 dengan lama kunjungan rata-rata 1,8 hari,” ujarnya pada Rabu (22/11/2023).

Sedangkan untuk wisatawan mancanegara, pengeluaran rata-rata selama di Sumbar mencapai Rp9.321.328 per orang, dengan komponen terbesar untuk akomodasi, belanja, dan sewa kendaraan.

Luhur menegaskan bahwa angka ini mencerminkan pertumbuhan sektor pariwisata yang terus berkembang di Sumbar, berpotensi menjadi salah satu lokomotif perekonomian daerah, selain sektor pertanian dan perdagangan.

Dikatakannya, potensi besar dalam sektor pariwisata akan dikelola dengan maksimal agar dampaknya benar-benar dirasakan oleh masyarakat.

The post Perputaran Uang Pariwisata Sumbar Rp 7,95 Triliun pada 2023 appeared first on Kabarsumbar.com.



from Kabarsumbar.com https://ift.tt/TW3H7DX
via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Samba Nan Anam dan Samba Nan Sambilan, Kuliner Khas Minangkabau

Pemprov Sumbar Bentuk Tim Penjemput Oksigen Bantuan Daerah Tetangga

Ketua DPRD Kabupaten Solok Bantah Keras Dugaan Pemerkosaan