Wako Solok Buka Kejurda Shorinji Kempo Se-Sumatera Barat Tahun 2023

Solok Kota – Bertempat di GOR Alimin Sinapa Kota Solok,Jumat (29/09/2023), Walikota Solok, Zul Elfian Umar membuka secara resmi Kejuaraan Daerah (Kejurda) Shorinji Kempo Solok Kota Tahun 2023.
Tampak hadir pada kejuaraan itu,Ketua KONI Sumbar,Kadispora Provinsi Sumbar,Ketua Pengprov Perkemi Provinsi Sumbar, Unsur Forkopimda dan tamu undangan lainnya.
Kejurda Kempo Sumbar 2023 akan mempertandingkan 4 kategori, yaitu Pemula, Junior, Remaja dan Dewasa diikuti oleh 500 lebih peserta.
Wawako selaku Ketua Perkemi Kota Solok mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah Membantu, mendukung serta memfasilitasi Kejuaraan daerah Shorinji Kempo Se-Sumatera Barat dapat terlaksanakan.
“Kepada seluruh peserta kami ucapkan selamat datang dikota solok, Mari kita ikuti Kejuaraan daerah Shorinji Kempo ini Dengan Semangat Persaudaraan dan kebersamaan.
Mudah-mudahan Kejurda ini dapat meningkatkan prestasi para atlet kita khususnya di Provinsi Sumatera Barat”
Sementara Itu Ketua Pengprov Perkemi Sumbar, Indra Jaya, SH, MH sangat mengapresiasi Pemko Solok yang telah menjadi tuan rumah gelaran Kejurda.
“Atas nama pengrov Perkemi Sumbar Kami sampaikan terimakasih kepada pemko solok yang telah memfasilitasi terselenggara nya Kejurda Kempo Sumatera Barat dikota Solok ini, harapannya semoga kegiatan ini dapat meningkatkan prestasi para atlet dan juga berdampak pada ekonomi masyarakat Kota Solok” Ungkapnya
Senada dengan itu Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Provinsi Sumbar, Maifrizon M.Si,
juga menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada pemerintah kota solok beserta jajaran yang telah mengemas kegiatan Kejurda ini dengan sangat luar biasa.
“Kepada para atlet kami ucapkan selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas”
Walikota Solok, Zul Elfian Umar mengawali sambutannya mengucapkan terimakasih kepada pengprov Perkemi Sumbar yang telah mempercayakan Kota Solok sebagai tuan rumah Kejurda Kempo Se-Sumbar.
“Insya allah Kota Solok, juga akan siap menjadi tuan rumah untuk kejuaraan olahraga lainnya” Ucap Wako
“Selamat datang kepada para atlet, juri, wasit, pengurus Dojo-Dojo Kempo se Sumatera Barat yang telah datang ke Kota Beras Serambi Madinah”
“Kejurda Kempo diadakan di Kota Solok selama tiga hari mulai hari ini tanggal 28 September s/d 1 oktobee 2023. Semoga dengan kejuaraan ini mengembangkan olahraga Kempo di Provinsi Sumatera Barat.
“Kejuaraan ini Insyaa Allah akan terus kita laksanakan kedepannya, kalau bisa akan semakin besar levelnya. Mari bertanding dengan semangat kebersamaan. Selamat menikmati dan semoga betah selama berada di Kota Solok Kota Beras Serambi Madinah,” Tutup Wako.
Kejurda Shorinji Kempo dibuka dengan ditandai dijatuhkan Tongkat Oleh Walikota Solok, Zul Elfian Umar.

The post Wako Solok Buka Kejurda Shorinji Kempo Se-Sumatera Barat Tahun 2023 appeared first on Kabarsumbar.com.



from Kabarsumbar.com https://ift.tt/OX4jLVA
via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Samba Nan Anam dan Samba Nan Sambilan, Kuliner Khas Minangkabau

Pemprov Sumbar Bentuk Tim Penjemput Oksigen Bantuan Daerah Tetangga

Ketua DPRD Kabupaten Solok Bantah Keras Dugaan Pemerkosaan