Wawako Solok Buka Acara Khitanan Massal Pramuka Peduli
Solok Kota – Bertempat di Kodim 0309.Selasa (20/06/23), Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra Secara Resmi Membuka Acara Khitanan massal Pramuka Peduli.
Kegiatan Khitanan Masal yang dilaksanakan Kwarcab gerakan pramuka kota solok ini bekerjasama dengan Kodim 0309 dan Memberikan Khitanan Gratis Kepada 105 Anak yang ada dikota solok.
Wawako yang juga ketua Kwarcab Pramuka kota solok sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh Pramuka Peduli.”Khitanan merupakan salah satu bagian dari syari’at islam yang wajib dilakukan kaum laki-laki yang memasuki usia remaja”.Ungkap wawako
Wawako juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak dan para dermawan yang telah mendukung suksesnya acara Khitanan massal tersebut.
Khitanan Masal ini sebagai bentuk upaya kerja nyata Pramuka peduli bersama jajaran Kodim 0309 dalam mewujudkan visi dan misi kota solok yang salah satunya mewujudkan masyarakat beriman dan bertaqwa.
Disisi lain Dandim 0309 Letkol Inf. Aji Satrio, SE, M.Si Mengatakan semoga kedepan masih banyak kerjasama yang akan kita laksanakan buat seluruh masyarakat warga solok raya.
”Pelaksanaan kegiatan hari ini saya sangat bersyukur dimana ini merupakan hari kedua saya dalam bertugas di kota solok, kehadiran kami TNI dapat memberikan solusi buat masyarakat yang membutuhkan dan inilah bentuk TNI beserta Pemerintah daerah dipayungi oleh pramuka unutk melaksanakan kegiatan-kegiatan amal ini kedepannya mungkin akan kita perbanyak lagi karena animonya cukup banyak unutk itu kepada bapak-bapak dokter laksanakan dengan cepat tapi aman” ungkapnya.
Pada khitanan massal kali ini ada lebih dari 105 orang anak yang ada di Kota Solok dan Kabupaten Solok untuk ikut serta dalam sunatan massal, tujuan sunatan ini dilaksanakan untuk merealisasikan kegaitan tahunan Pramuka Peduli untuk senantaisa dekat dengan masyarakat dalam upaya membantu masyarakat yang kurang mampu sesuai yang disampaikan dalam laporan panitia kegiatan oleh Ramadhianty.
Wawako Solok Sekaligus Ketua Kwartir Cabang Pramuka Kota Solok Ramadhani dalam sambutan pembukaan menyampaikan apresiasinya kepada Kodim 0309 Solok bersama jajaran yang sudah bermitra dengan Kwarcab.
“ini karena cita-cita sama, jiwa kepedulian kita sama, bakti sosial salah satunya khitanan masal bagi masyarakat kita, ini merupakan agenda tahunan Pramuka Peduli, bedah rumah dan lainya sehingga kehadiran Pramuka bia dirasakan oleh masyarakat. Kepada bapak ibu yang mengantarkan anak-anaknya, Insya Allah disini tanpa biaya sunatannya namun sama dengan yang ada biaya mahal-mahal di tempat lainnya, yang bertugas nanti langsung tenaga medis yang ahli dibidangnya, nantinya setelah sunantan kepada bapak ibu mengikuti aturan pasca sunatan, minum obat sesuai aturan mengurangi kegiatan fisik, semoga nantinya anak-anak kit aini cepat beraktifitas Kembali seperti biasa.”tutup Wawako.
The post Wawako Solok Buka Acara Khitanan Massal Pramuka Peduli appeared first on Kabarsumbar.com.
from Kabarsumbar.com https://ift.tt/juSb5zh
via IFTTT
Comments
Post a Comment