Semen Padang FC Pertahankan Pelatih dan Staf Asisten untuk Musim 2023

Padang -Manajemen Semen Padang FC telah mengumumkan bahwa mereka akan mempertahankan pelatih kepala tim musim lalu, Delfiadri, bersama dengan staf asistennya, untuk musim 2023.

Keputusan ini diambil setelah manajemen tim dan Komisaris PT. Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) melakukan evaluasi.

Delfiadri akan tetap memimpin tim dalam menghadapi tantangan Liga 2 musim ini. Dia akan dibantu oleh asisten pelatih yang telah bekerja sama sepanjang musim sebelumnya, yaitu Robby Maryandy dan Hengki Ardiles. Asep Suryadi akan tetap menjadi pelatih fisik, sementara Zulkarnain Zakaria akan bertanggung jawab sebagai pelatih kiper.

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino mengatakan hasil evaluasi kinerja dan performa tim pada musim sebelumnya, sebelum terjadinya keadaan tak terduga, menunjukkan hasil yang memuaskan.

“Kami dengan tegas menyatakan bahwa Semen Padang FC akan tetap mempercayai dan melanjutkan kerjasama dengan Delfiadri sebagai pelatih kepala dan jajaran asisten pelatih untuk musim ini,” ungkapnya pada Jumat, 16 Juni 2023 di Kantor Kabau Sirah Semen Padang.

Selain itu, legenda hidup sepakbola Sumatera Barat, H. Suhatman Imam atau Pak Haji akan bergabung sebagai penasehat teknis untuk mendampingi tim pelatih Semen Padang FC.

Kehadiran Pak Haji diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam diskusi dengan manajemen dan tim pelatih, serta memantau perkembangan tim secara langsung.

“Pak Haji akan kembali bergabung dengan tim sebagai mitra diskusi, membantu memantau perkembangan tim, dan tentunya memberikan dampak positif dalam mencapai target yang kami harapkan,” tambah Win

The post Semen Padang FC Pertahankan Pelatih dan Staf Asisten untuk Musim 2023 appeared first on Kabarsumbar.com.



from Kabarsumbar.com https://ift.tt/eCVMkF3
via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Permainan Tradisional Khas Minangkabau Yang Mulai Hilang

Mengenal Samba Nan Anam dan Samba Nan Sambilan, Kuliner Khas Minangkabau

Ketua DPRD Kabupaten Solok Bantah Keras Dugaan Pemerkosaan