Dinas Pendidikan Pasaman Barat Gelar Sosialisasi PPDB

Pasaman Barat – Pemerintah Daerah Pasaman Barat (Pasbar) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menggelar sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat TK, SD dan SMP se- Kabupaten Pasaman Barat, Kamis (9/6) di SMP Negeri 2 Luhak Nan Duo.

Kegiatan sosialisasi PPDB dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Pasaman Barat, Kabid SD, Kabid SMP, Kasi Kesiswaan, Kasi kurikulum, Kasi GTK SMP Dikbud, Korwil kecamatan se- Pasbar, Pengurus K3S SD dan TK serta kepala SMP se Pasaman Barat.

Pada sambutan dan pembukaan acara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Pasaman Barat Agusli menjelaskan, metode pelaksanaan kegiatan PPDB tahun 2022 ini dilakukan hampir sama dengan kegiatan PPDB tahun sebelumnya, yaitu melalui jalur zonasi, prestasi, afirmasi dan pindah tugas orang tua.

“Kegiatan PPDB direncanakan akan dilaksanakan pada minggu ketiga dan keempat Juni mendatang” kata Agusli.

Selanjutnya, Kadisdikbud Pasaman Barat itu juga menyampaikan beberapa hal yang menjadi perhatian kepala sekolah pada kegiatan PPDB. Hal tersebut dimaksudkan agar semua sekolah mengikuti aturan yang telah ditetapkan dan disepakati, seperti penetapan zonasi siswa, jumlah kuota siswa yang dapat diterima di masing masing sekolah, persentase minimal zonasi, dan persentase maksimal siswa jalur prestasi.

Selain itu, Ia juga mengingatkan agar dalam proses PPDB di semua sekolah nantinya tidak ada pungutan terhadap peserta didik baru, baik itu berupa uang pendaftaran, uang pembangunan, uang beli kursi atau pungutan lainnya.

Disamping itu, Agusli juga menyampaikan perasaan senang dan haru pada kegiatan sosialisasi tersebut, karena dirinya dan rombongan yang hadir disambut dan disapa dengan ramah tamah oleh beberapa orang siswa yang sudah disiapkan pihak sekolah.

“Mereka para siswa menyapa, mengucapkan salam serta menunjukkan arah sampai ke lokasi acara dan begitu juga ketika rombongan kami akan pulang saat selesai kegiatan. Kami yakin ini bagian dari pendidikan karakter yang dididikkan di sekolah ini, semoga hal baik ini ada diseluruh sekolah Pasaman Barat” harapnya.



from Kabarsumbar.com https://ift.tt/kMPOLm8
via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Samba Nan Anam dan Samba Nan Sambilan, Kuliner Khas Minangkabau

Pemprov Sumbar Bentuk Tim Penjemput Oksigen Bantuan Daerah Tetangga

Ketua DPRD Kabupaten Solok Bantah Keras Dugaan Pemerkosaan