Bayu Kharisma Berbagi Asa Bersama Anak Yatim
Solok Kota – Berbagi asa menjalin silahturahmi menjadi salah satu kegiatan Bayu Kharisma mengisi bulan Ramadhan. Bayu Kharisma Wakil Ketua DPRD Kota Solok berharap ada manfaat bagi masyarakat terutama dalam menyambut hari raya idul fitri.
Bertempat di Masjid Qadarul Yaqin Kampung jawa, Kota Solok Wakil Ketua DPRD Kota Solok Bayu Kharisma serahkan santunan bagi anak yatim, Rabu (27/4). Santunan ini diharapkan dapat membantu anak yatim untuk memenuhi kebutuhan mereka mengahadapi lebaran.
Pengurus Masjid Qadarul Yaqin Afrizal menyampaikan rasa terima kasih sekaligus penghargaan atas bantuan yang diserahkan.
“Semoga ini bisa menjadi penyejuk bagi anak anak kita dalam menghadapi hari raya nanti,” Ujarnya.
Wakil Ketua DPRD Bayu Kharisma mengatakan pada kesempatan itu bahwa kedatanganya sengaja untuk berbuka bersama pengurus masjid dan warga sekaligus menyerahkan santunan kepada anak yatim yang ada di sekitar lingkungan Masjid Qadarul Yaqin.
“Saya minta maaf sekiranya bantuan ini tidak dapat menyentuh seluruh anak yatim yang ada di lingkungan ini,” ucap Bayu.
Politisi dari Partai Demokrat itu juga berjanji pada tahun depan bisa meningkatkan lagi bantuan dan santunan kepada Fakir miskin dan juga anak yatim yang berada di kota Solok.
“Semoga kita semua dapat meningkatkan ibadah kita pada bulan yang istimewa ini, karna indahnya ramadhan ini disaat kita bisa berbagi,” harap Bayu.
from Kabarsumbar.com https://ift.tt/91Fnr0q
via IFTTT
Comments
Post a Comment